ArtikelBerita

Hari Kartini, maknai sebagai era kebangkitan perempuan Indonesia

Malang, 21/04/2022

Nawak Dispussipda, hari ini Kamis 21 Maret 2022, diperingati sebagai hari Kartini. Tanggal kelahiran R.A Kartini, yang merupakan pelopor emansipasi wanita di Indonesia.

Wanita maupun laki-laki berhak memiliki kesempatan yang sama, baik pendidikan, agama ataupun pekerjaan. Idiom dari R.A. Kartini ini merupakan penyemangat, agar wanita mampu menempatkan diri sejajar dengan pria. Berkat Kartini pula banyak perempuan-perempuan masa kini telah berjasa dan berprestasi dalam profesinya masing baik dalam skala nasional maupun internasional

Perjuangan R.A. Kartini agar perempuan memiliki peran yang lebih dalam hal kehidupan berbangsa dan bernegara, baik di bidang pendidikan, kesehatan dan banyak bidang lain, harus terus menjadi semangat wanita agar mampu berkarya membangun bangsa.

Selamat Hari Kartini 2022

Related Articles

Back to top button